Sekolah Di Sindang Jaya Tangerang Minta Perhatian Saat MusrenbangDes

Tangerang Raya

Kabupaten Tangerang – Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Desa Sindang Jaya, Yati, mengeluhkan sejumlah fasilitas pendidikannya sudah tidak layak untuk digunakan pada gelaran Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MusrenbangDes). Pasalnya, mulai dari atap, meja dan kursi sudah banyak yang rapuh dan tidak bisa dinikmati oleh siswa dan siswinya.

“Kalau dipegang itu kayu atapnya pasti rontok. Kursi dan meja juga sudah banyak yang patah. Saya minta perhatiannya agar sekolah saya bisa mendapat perawatan,” kata Yati, di tengah gelaran Musrenbang di Desa Sindang Jaya, Selasa 18 Januari 2022.

Kepala Desa Sindang Jaya, Asmayudin, membenarkan mengenai fasilitas sekolah yang dikeluhkan. Ia menjabarkan, saat ini sedikitnya ada 4 sekolah yang butuh direnovasi.

Asmayudin menambahkan, selain fasilitas gedung dan isinya, ketersediaan air bersih di sekolah yang berdomisili di Sindang Jaya itu juga menjadi catatan prioritas karena kondisinya keruh.

“Pada prinsipnya, aspirasi sekolah akan menjadi prioritas karena itu fasilitas putra-putri penerus bangsa. Untuk siapa yang mengerjakan renovasinya, nanti akan dibicarakan lebih lanjut dengan pihak-pihak yang terkait,” kata Asmayudin.

Selain sekolah, MusrenbangDes Desa Sindang Jaya juga membahas soal pembangunan jalan, Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL), Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan juga pencegahan Stunting atau gizi buruk.

Editor: Mauladi Fachrian

Tinggalkan Balasan