SEMMI Tangerang Kecam Overload Sampah, Tuntut Kadis DLH Dipecat

Tangerang Raya

Info Massa – Serikat Mahasiwa Muslimin Indonesia atau SEMMI Tangerang melakukan demonstrasi menyoal overload sampah di TPA Rawa Kucing pada Selasa, 22 Agustus 2023.

Menurut SEMMI, permasalahan sampah di kota tangerang sudah sangat pelik. Selain itu berbagai kebijakan menjadi tumpang tindih.

Bahkan, kajian yang dilakukan SEMMI Tangerang menunjukan hasil yang sangat mengejutkan. Pada tahun 2023 TPA Rawa Kucing tidak dapat menampung sampah kota tangerang.

“Timbun sampah sebanyak 3.897.016 m3 tidak sebanding dengan kapasitas TPA Rawa Kucin yang memiliki kapasitas 1.900.000 m3,” ungkap aktivis SEMMI, Yanto.

Dengan demikian, lanjut Yanto, Kota Tangerang akan memiliki problem yang luar biasa terkait dengan permasalahan sampah.

“Dampaknya akan luar biasa terhadap lingkungan setempat, sekitar wilayah Rawa Kucing, khususnya untuk Kecamatan Neglasari,” papar Yanto.

Aksi Demonstrasi dari SEMMI itu sedikitnya meneriakkan 3 tuntutan, di antaranya meminta Pemkot Tangerang melalui DLH menyelesaikan problem overload sampah sebelum tahun 2023.

Selanjutnya mendesak Wali Kota Tangerang mengevaluasi kinerja DLH dan mendesak agar Kepala DLH dipecat.

Hingga berita ini diturunkan, Kadis DLH Kota Tangerang belum memberikan komentar apapun terkait aksi demonstrasi oleh SEMMI Tangerang. (Fajrin Kamal).

Tinggalkan Balasan