Di Tangan Risma, Kemensos Temukan Kecurangan BPNT Di Kota Tangerang

Tangerang Raya

Kota Tangerang – Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan blusukan ke Kota Tangerang. Hasilnya, Kemensos menemukan sejumlah kecurangan pada program Bantuan Sosial (Bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Temuan Risma itu didapat dari Aryanih, salah seorang warga Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang. Kepada Mensos, perempuan yang merupakan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BPNT mengaku dimintai uang oleh oknum saat menerima bantuan dari Kemensos tersebut.

“Seharusnya ibu tidak mau dimintai uang kantong kresek atau apa pun namanya oleh pihak tertentu, sebab hak ibu penuh dan tanpa pemotongan sedikit pun. Ibu jangan takut saya jamin ya, jadi tulis surat soal ini kepada saya, ” kata Risma Rabu 28 Juli 2021.

Persoalan yang sama juga dialamai oleh KPM lainnya, Maryanih. Ia menyebut, bahwa barang yang diterimanya tidak pernah utuh senilai Rp. 200 ribu sebagaimana ketetapan yang sudah diatur oleh Kemensos.

“Tadi sudah dihitung oleh Bapak yang dari Satgas Pangan/Mabes Polri harga dari komponen yang diterima hanya Rp 177 ribu dari yang seharusnya 200 ribu jadi ada Rp 23 ribu. Coba bayangkan Rp 23 ribu dikali 18,8 juta,” ucap mantan Wali Kota Surabaya itu.

Diketahui, di Kota Tangerang sendiri kecurangan pada program BPNT juga terjadi di Kecamatan Periuk dan Batuceper. Hingga kini, kasus tersebut masih dalam upaya pengungkapan.

103 thoughts on “Di Tangan Risma, Kemensos Temukan Kecurangan BPNT Di Kota Tangerang

Tinggalkan Balasan