Polres Kuansing Gelar Razia Vaksin, Sejumlah Kasus Ditemukan

Daerah

Teluk Kuantan – Polres Kuantan Singingi atau Kuansing melakukan razia bagi masyarakat yang belum divaksin baik dosis satu, dua maupun ketiga.

Razia tersebut digelar di depan Kantor Satlantas Polres Kuansing di Jl.Proklamasi Kelurahan Sei Jering Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi, Rabu 20 Juli 2022, sekira pukul 10.30 Wib.

Dalam razia tersebut dilakukan pemberhentian kepada pengguna Jalan dengan menanyakan kartu vaksin. Bagi Masyarakat yang belum divaksin, maka personil Polres Kuansing mengarahkan Ke ruang serba Guna untuk dilakukan pendataan dan vaksinasi.

Hasilnya, kedapatan masyarakat yang belum divaksin dengan Dosis 1 sebanyak 5 orang dengan kategori masyarakat umum 1 orang, kondisi rentan 2 orang dan lansia 2 orang.

Kemudian untuk Dosis 2 terdapat 38 orang dengan kategori masyarakat umum sebanyak 24 orang dan Lansia 14 orang. Selanjutnya untuk dosis 3, ada 47 orang dengan kategori masyarakat umum sebanyak 41 orang dan lansia 6 orang.

“Jumlah seluruh yang divaksin yakni 90 orang, yang mana vaksinator dari dokter dan perawat klinik Polres kuantan singingi,” ujar kasi Humas, Tapip Usman.

Tapip menerangkan, tujuan kegiatan vaksin tersebut dilakukan oleh Polres Kuansing kepada masyarakat yang belum divaksin guna menekan penyeberan virus Corona 19.

“Dalam waktu terdekat Kabupaten Kuansing akan menyelenggarakan Event Nasional Pacu Jalur pada Bulan Agustus 2022, agar masyarakat dapat terlindungi dari penyebaran virus Covid 19,” tutup Tapip Usman.

Editor: Mauladi Fachrian

Tinggalkan Balasan