Info Massa – Mantan Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin menyebut deklarasi pemenangan untuk dirinya yang dilakukan Perempuan Tim Pemenangan Sachrudin (PTPS) menjadi kekuatan baru dalam perhelatan Pilkada mendatang.
PTPS, kata Sachrudin, menjadi organisasi relawan ke 81 yang siap memenangkan dirinya menjadi Wali Kota Tangerang periode 2024-2029.
“Ini penyemangat bagi kita semua, keyakinan dukungan mereka (PTPS) pada Pilkada serentak,” kata Sachrudin dalam deklarasi dukungan yang digelar oleh PTPS, Sabtu 6 Juli 2024.
Baca Juga: PTPS Deklarasi Pemenangan Sachrudin Wali Kota Tangerang 2024
Sachrudin menilai gerakan pemenangan yang baru saja dilakukan PTPS dengan beragam acara tidak bisa dipandang remeh. Menurutnya, emak-emak memiliki dampak luar biasa dalam dinamika perpolitikan.
“Emak-emak ini sebagai kekuatan, tidak boleh disepelekan. Kalau emak-emak sudah bicara, pasti suami dan anaknya bisa ikut,” kelakar Sachrudin.
Di sisi lain, Sachrudin juga mengatakan bahwa kehadiran PTPS sudah membawa perempuan yang siap mewarnai Pilkada Kota Tangerang.
“Ini sebuah keterwakilan perempuan, luar biasa semangatnya dalam pesta demokrasi ini,” ungkap Sachrudin. []