Megapolitan
Beranda / Megapolitan / Tim PTPS Roadshow Kecamatan Gaungkan Sachrudin-Maryono

Tim PTPS Roadshow Kecamatan Gaungkan Sachrudin-Maryono

Info Massa – Perempuan Tim Pemenangan Sachrudin (PTPS) mulai bergerak berkeliling kecamatan menyosialisasikan Sachrudin-Maryono sebagai pasangan di Pilkada Kota Tangerang.

Ketua PTPS, Septra Risda Arking, menjelaskan bahwa begitu penting pihaknya berkeliling untuk menguatkan basis pemilih perempuan bagi kemenangan Sachrudin dan Maryono Hasan.

“Kami mulai gas dengan roadshow ke masing-masing kecamatan untuk mengenalkan hingga memantapkan dukungan emak-emak untuk kemenangan Sachrudin dan Maryono,” kata Risda di Karawaci, Sabtu 10/08.

Risda mengatakan sedikitnya ada 100 perempuan yang digalang PTPS di setiap kecamatan. Mereka saling berinteraksi menyatukan persepsi demi kemenangan Sachrudin-Maryono.

“Perempuan dari kalangan muda hingga tua yang hadir Allhamdulillah merespons dengan baik kedatangan PTPS dan siap memenangkan Sachrudin-Maryono di Pilkada nanti,” ungkap Risda.

Diduga PDAM Tirta Kerta Raharja Naikan Tarif Air Hingga 100%, Pelanggan Kecewa

Di roadshow pertamanya ini, PTPS langsung menyambangi dua kecamatan sekaligus, di antaranya Karawaci dan Benda.

“Kami mulai dari dua kecamatan ini. Setelah habis 13 kecamatan, kami akan rumuskan untuk keliling sampai tingkat kelurahan,” ujar Risda. []

Komentar

Tinggalkan Balasan

× Advertisement
× Advertisement